Berjualan produk melalui e-commerce tentu memerlukan foto yang maksimal agar bisa memberikan hasil foto produk yang maksimal untuk calon konsumen. Mengoptimalkan foto produk ini akan membuat calon konsumen menjadi lebih yakin dengan produk yang akan mereka beli melalui e-commerse.
Sebagai seorang yang menjual produk secara online maka Anda perlu mengetahui cara memaksimalkan foto produk sehingga bisa lebih maksimal digunakan untuk menarik hati calon konsumen.
Berikut ini merupakan beberapa tips yang harus diperhatikan untuk membuat foto produk yang berkualitas dan bisa menarik konsumen.
Tips Mengoptimalkan Foto Produk Menjadi Lebih Menarik
Pemilihan foto dengan kualitas yang tinggi tak boleh diremehkan terutama jika Anda menjual produk secara online. Beberapa tips mengoptimalkan foto produk berikut ini akan membantu untuk membuat foto produk Anda menjadi lebih menarik dan bisa meningkatkan penjualan toko.
Pemilihan Alat
Tips pertama yang harus diperhatikan dalam membuat foto produk yang berkualitas yaitu pemilihan alat yang sesuai. Kunci utama dalam menghasilkan foto yang bagus yaitu alat yang tepat.
Opsi pertama yang bisa digunakan yaitu kamera DSLR dengan kualitas yang sudah tidak diragukan lagi. Jika tidak memiliki kamera DSLR maka Anda dapat menggunakan kamera smartphone yang memiliki resolusi tinggi.
Hasil foto juga akan terlihat bagus jika menggunakan perangkat yang memiliki kamera dengan resolusi tinggi. Hasil foto produk tidak akan pecah jika pelanggan memperbesar foto. Pemilihan kamera dengan resolusi yang tinggi ini akan membantu untuk menghasilkan foto dengan kualitas yang baik dan juga hasilnya akan terlihat lebih bagus.
Tidak ada salahnya untuk berinvestasi pada kamera yang akan digunakan untuk foto produk baik itu melalui kamera smartphone ataupun kamera DSLR. Baca: Tips Menggunakan Foto Produk untuk Meningkatkan Konversi E-commerce
Menentukan tema foto
Selain harus memiliki peralatan yang lengkap Anda juga harus menentukan tema yang nantinya digunakan untuk produk yang akan dijual melalui e-commerce.
Setelah sudah mendapatkan tema maka Anda juga harus memperhatikan apakah tema dan hasil foto tersebut sudah sesuai jika ditampilkan di e-commerce. Foto produk akan sangat berpengaruh untuk bisa menentukan target pasar.
Tema foto ini menjadi salah satu hal yang penting karena nantinya akan menimbulkan keserasian antar foto yang sudah diunggah. Gunakan background foto yang sama dan editing foto yang sama sehingga akan menghasilkan keserasian antara foto produk yang satu dengan yang lainnya.
Menggunakan studio mini
Jika ingin menghasilkan produk foto dengan kualitas yang baik Anda juga bisa mencoba menggunakan studio mini. Penggunaan background putih bisa membuat hasil foto menjadi lebih cerah dan detail. Jika tidak memiliki tembok atau dinding dengan background putih maka bisa menggunakan studio mini. Studio mini ini bisa dibuat dari kardus ataupun dari kain putih sebagai background.
Pemilihan warna putih ini bisa membantu untuk membuat produk menjadi lebih cerah. Selain itu produk bisa lebih menarik jika menggunakan warna background putih. Background putih dapat membantu untuk mengoptimalkan foto produk. Baca: Kiat Mengoptimalkan Foto Produk untuk Google My Business
Jika Anda menjual produk dalam ukuran yang kecil maka bisa membuat studio mini dari kardus yang dilapisi dengan kertas berwarna putih polos.
Ambil foto produk dari beberapa sudut
Sudut pandang yang berbeda dapat mempengaruhi hasil dari foto produk yang dilakukan. Anda akan mendapatkan angle yang baik dari tiap sudut yang berbeda. Angle yang pas akan menghasilkan foto produk yang menarik dan bisa meningkatkan peluang penjualan. Baca: Tips Mengoptimalkan Foto Produk untuk Iklan Google Ads
Ambil foto dari berbagai sudut seperti contohnya dari samping, depan, ataupun belakang. Jika Anda menjual produk seperti makanan atau produk kuliner lain maka akan lebih menarik jika foto diambil dari bagian atas.
Pengambilan foto dari sudut pandang yang berbeda akan menghasilkan foto yang berbeda. Upload foto dengan berbagai sudut pandang ini untuk dijadikan sebagai referensi bagi calon konsumen yang akan membeli produk Anda.
Edit foto yang akan di upload
Sebelum Anda mengunggah foto tersebut melalui e-commerce maka sebaiknya edit terlebih dahulu. Hasil foto yang sudah diedit tentu akan terlihat lebih baik daripada hasil foto sebelumnya. Anda dapat menggunakan aplikasi yang sudah dikuasai untuk bisa mengedit foto menjadi lebih baik.
Foto yang diedit juga harus semua foto produk yang Anda miliki baik itu makanan ataupun jenis produk lainnya dengan tema yang sama sehingga hasilnya nanti akan lebih estetik dan menarik.
Dalam melakukan pengeditan foto ini Anda tidak disarankan untuk menggunakan efek yang berlebihan yang mampu menimbulkan kontra serta warna foto yang berlebih. Jika Anda menggunakan efek berlebihan maka foto tidak akan terlihat seperti asli justru malah membuat calon konsumen tidak yakin.
Terutama jika nanti produk yang diterima tidak sesuai dengan apa yang ada di katalog foto produk. Konsumen akan kecewa jika yang datang sangat berbeda dengan apa yang mereka lihat di gambar. Baca: 5 Tips Mengoptimalkan Foto Produk dengan Teknik Lighting
Menggunakan Watermark
Tips selanjutnya untuk mengoptimalkan foto produk yaitu dengan menggunakan watermark. Mencantumkan Watermark di foto produk yang akan dilakukan membantu untuk mencegah pencurian foto produk oleh penjual lain. Banyak kasus yang terjadi foto diambil oleh penjual lainnya. Penggunaan Watermark ini akan membantu Anda Untuk tetap menjaga agar foto produk tidak diambil.
Tambahkan watermark brand pada foto yang bisa memungkinkan untuk menandai bahwa foto tersebut merupakan foto dari produk yang Anda miliki. Dalam menjalankan bisnis online Anda harus benar-benar memperhatikan banyak hal. Sampai foto produk pun juga harus diperhatikan sehingga bisa menarik banyak calon konsumen.
Selain harus mengoptimalkan foto Anda juga harus memahami bagaimana cara kerja dari e-commerce yang menjadi tempat Anda menjual produk secara online. Deskripsi produk harus diisi secara lengkap.
Jika Anda menjual produk fashion seperti pakaian maka deskripsi seperti lingkar dada, panjang baju, bahkan warna dan jenis bahan yang digunakan juga harus dicantumkan pada deskripsi produk.
Tentu ini menjadi informasi yang sangat penting untuk dibutuhkan oleh calon konsumen. Terutama bagi mereka yang tertarik dengan produk yang Anda jual. Baca: https://lightboxindonesia.co.id/teknik-panorama/
Selain harus mencantumkan deskripsi produk Anda juga harus mengatur stok produk agar selalu tersedia. Jika stok habis maka pembeli tidak akan bisa membeli melalui e-commerce. Pastikan Anda juga menyesuaikan stok produk online dengan stok produk offline sehingga tidak akan terjadi kesalahan pada saat pengiriman.
Sehingga tidak hanya mengoptimalkan foto produk saja tetapi Anda juga harus memperhatikan hal-hal lainnya seperti deskripsi dan stok produk secara online. Selain itu, atur juga dekorasi toko untuk membantu mendapatkan hasil foto yang maksimal. Dekorasi akan membantu untuk memberikan kesan menarik pada foto produk.
Itulah beberapa tips yang harus Anda perhatikan untuk mengoptimalkan foto produk sehingga bisa menarik lebih banyak konsumen. Foto produk yang menarik ini akan membantu untuk meningkatkan peluang penjualan secara online. Baca: Tips Fotografi untuk Produk